Gali Bakat dan Minat Siswa Melalui Class Meeting
KALIANDA - Setelah sepekan melaksanakan ujian semester ganjil (3-8/12), sudah menjadi tradisi di masing-masing sekolah menggelar berbagai perlombaan yang di kemas melalui kegiata class meeting. Kegiatan itu bertujuan untuk meminimalisir energi siswa setelah melaksanakan ujian melalui kegiatan positif.
Seperti yang dilakukan oleh Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMAN 1 Kalianda yang juga menggelar kegiatan ajang kompetisi siswa antar kelas di sekolah setempat.
Kepala SMAN 1 Kalianda Drs. Mawardi mengaku kegiatan class meeting ini merupakan kegiatan rutin sekolah yang digelar setelah pelaksanaan ujian semester. Hal itu bertujuan untuk menggali bakat dan minat siswa.
"Dengan adanya kegiatan ini diharapkan bisa secara langsung melihat bakat siswa yang dapat diandalkan. Selain itu juga merupakan salah satu cara untuk menjalin kebersamaan, kekompakan serta kekeluargaan warga sekolah, serta memotivasi siswa agar tetap semangat dalam belajar," ujar Mawardi, kepada Radar Lamsel, Sabtu (15/12).
Diungkapkannya, untuk tahun ajaran 2012 kegiatan class meeting yang di gelar para siswa di sekolah setempat berbeda dibandingkan dari tahun-tahun sebelumnya. Menurutnya, ajang kompetisi antar siswa tersebut pada tahun ini tidak hanya di fokuskan pada perlombaan olahraga saja. Tetapi juga dengan menggelar perlombaan kreatifitas siswa dan kebersihan kelas.
"Kami selaku pihak sekolah tentunya mengapresiasi program kerja para pengurus OSIS di sekolah ini yang mengemas kegiatan class meeting guna menimbulkan bakat dan minat siswa melalaui kreatifitas yang dilombakan. Mudah-mudahan apa yang telah diikuti para siswa bisa diterapkan dilingkungannya masing-masing," ungkapnya.
Sementara itu, Ketua OSIS SMAN 1 Kalianda Akbar Bintang Putranto mengatakan, class meeting yang di gelar pihkanya bertujuan untuk memperkuat tali silaturahmi sesama warga sekolah SMAN 1 Kalianda. Selain itu juga, untuk menegaskan kepada seluruh siswa tentang bagaimana arti dari sebuah pertandingan dan sportifitas.
"Class meeting tahun ini tidak hanya menggelar pertandingan olahraga saja kak, tetapi juga kami adakan perlombaan kratifitas siswa melalui cipta kreasi barang-barang bekas seperti botol minuman mineral, bungkus makanan ringan, dan lain sebagainya menjadi sebuah barang yang bisa terlihat indah dan memiliki nilai jual," terangnya.
"Selain itu juga ada lomba kebersihan dan kerapihan kelas yang tujuannya untuk memberikan pemahaman dan kecintaan para siswa di sekolah ini terhadap kebersihan ruang kelasnya masing-masing dan juga lingkungan sekolah. Saya selaku Ketua OSIS berharap kegiatan class meeting seperti tahun bisa terus di programkan di massa mendatang. Agar bakat dan minta siswa-siswi SMAN 1 Kalianda bisa terus tergali," pungkasnya. (iwn)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar