Home » » Eki Minta Warga Melapor Jika Ada Pungutan

Eki Minta Warga Melapor Jika Ada Pungutan

Written By Radar Lamsel on Rabu, 09 Januari 2013 | 22.36

KALIANDA – Ketua Partai Demokrat Lampung Selatan H. Eki Setyanto, S.E memastikan pelayanan kesehatan terhadap para pasien terduga DBD yang dirawat di RSUD dr. Bob Bazar, S.K.M, digratiskan.
Menurut Eki, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamsel yang dipimpin Bupati Lamsel H. Rycko Menoza, SZP, SE.,S.H.,MBA telah menggelontorkan anggaran untuk menjamin kesehatan warga melalui program Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesmas). Program ini, kata Eki, hampir setiap tahun dilakukan Pemkab untuk meningkatkan pelayanan kesehatan di masyarakat.

“Jadi, jika ada oknum-oknum yang melakukan pungutan, tolong disampaikan,” kata Eki kepada wartawan saat mengunjungi pasien terduga DBD di RSUD, kemarin.

Dikatakan Eki, alokasi yang dikucurkan Pemkab Lamsel dalam program Jamkesda tidak sedikit. Setiap tahun nilainya mencapai Rp 5 Miliar. Dari tinjauan yang dilakukan Partai Demokrat, tidak ditemukan adanya keluhan mengenai pembiayaan dirumah sakit. Begitu juga mengenai pelayanan kesehatan.

“Pembiayaan sudah dijamin semua. Pelayanan juga baik. Sama-sama diawasi saja. Teman-teman wartawan juga harus mengawasi,” kata Wakil Bupati Lamsel itu.

Terkait hal itu, Eki mengintruksikan kepada Fraksi Demokrat DPRD Lamsel untuk memantau dan membuka layanan laporan masyarakat terkait pelayanan kesehatan di Lamsel. “Serap aspirasinya, lalu diperjuangkan,” perintahnya.

Dalam kunjungan kemarin, salah seorang pasien memang meminta kepada Eki untuk bisa mendonorkan darah golongan O dari kader Demokrat. Eki mengatakan, dalam waktu dekat kader yang memiliki golongan darah akan datang ke rumah sakit untuk mendonorkan darahnya. “Kalau dari kader demokrat tidak ada, nanti saya akan berikan dari karyawan saya. Jika golongan darah saya O, saya mau mendonorkannya,” pungkas Eki. (edw)
Share this article :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © 2013. Radar Lamsel - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website